Selebrity,EKOIN.CO- Sejumlah artis tersebut bahkan harus mengikhlaskan impiannya menunaikan rukun Islam kelima tersebut. Sebab, mereka banyak yang baru pertama kali pergi haji.
Deretan artis terancam gagal naik haji di 2025 menjadi sorotan publik. Banyak yang menduga jika hal ini imbas dari tak terbitnya visa haji furoda dari pemerintah Arab Saudi.
Ruben Onsu misalnya, presenter kondang ini mengaku siap berangkat haji di 2025 setelah resmi mualaf baru-baru ini. Mantan suami Sarwendah Tan itu bahkan sudah menggelar walimatul safar sebelum pergi ke Tanah Suci. Namun, hingga kini Ruben belum juga menyusul sahabatnya, Ivan Gunawan, yang sudah lebih dulu berada di Makkah.
Acara walimatul safar yang sempat digelar Ruben Onsu pada 27 Mei lalu berlangsung haru. Sebab, keberangkatan ini menjadi momen istimewa bagi Ruben karena dilakukan hanya tiga bulan setelah dirinya memeluk Islam pada Hari Raya Idulfitri, 31 Maret 2025.
“Walimatus safar haji 27 Mei 2025,” tulis Ruben Onsu dalam unggahannya di Instagram beberapa waktu lalu.
Acara walimatus safar ini dihadiri oleh keluarga, sahabat, dan rekan-rekan sesama artis seperti Inul Daratista, Ustaz Maulana, dan Jirayut.
Namun kekinian, Ruben Onsu masih beraktivitas di Jakarta salah satunya menjenguk aktor dan penyanyi senior, Jaja Miharja, yang baru saja dilarikan ke rumah sakit.

Kimberly Ryder:Agak stressful
Berbeda dari Ruben Onsu, aktris Kimberly Ryder bahkan sudah ikhlas tak bisa berangkat haji di tahun ini. Dia blak-blakan mengaku visa haji furodanya dari pemerintah Arab Saudi tak kunjung keluar.
Kim bahkan berencana menunda keinginannya itu hingga tahun depan. Dia berharap mendapat umur panjang agar bisa mewujudkan keinginan tersebut.
“Agak stressful, ya sudah deh mungkin emang belum dipanggil sama Allah, buat tahun depan, Insya Allah tahun depan,” ucap Kim di Tendean, Jakarta Selatan.
Teuku Wisnu dan istrinya
Kabar bahwa Teuku Wisnu batal naij haji tahun ini sempat ramai diperbincangkan. Teuku Wisnu dan istrinya, Shireen Sungkar diketahui menggunakan visa haji furoda untuk keberangkatannya ke Tanah Suci.
Namun, hingga mendekati waktu keberangkatan, kepastian tentang visanya belum juga diterima. Hal ini pun membuat pesinetron asal Aceh tersebut merasa cukup cemas.
“Saya rencana memang haji tahun ini dengan Ustaz Khalid Basalamah, dengan travelnya beliau Uhud Tour. Lagi nunggu visa dan banyak teman-teman jamaah haji Furoda yang lagi nunggu visa,” ungkap Teuku Wisnu baru-baru ini.
“Kami punya doa, Allah punya takdir”
Komedian Wendy Cagur dan istrinya, Ayu Natasha, turut merasakan nasib serupa. Keduanya terancam gagal menunaikan ibadah haji tahun ini lantaran visa furoda tak kunjung terbit.
Indri selaku pihak manajemen Wendy Cagur sendiri membenarkan kekhawatiran sang komedian.
“Hingga saat ini visa haji furodanya tidak terbit, karena memang Pak Wendi dan istri mendaftar haji furoda untuk tahun ini,” ungkap Indri saat dikonfirmasi awak media melalui pesan singkat, Minggu (1/6/2025).
Sementara itu, Ayu Natasha melalui Instagramnya sempat mengunggah foto bersama sang suami. Ia mencurahkan perasaannya lantaran tak bisa pergi haji di tahun ini. Meski sedih, keduanya mengaku ikhlas dengan takdir Tuhan.
“Kami punya doa, Allah punya takdir. Kami punya ikhtiar, Allah punya hasil,” tulisnya. (Rill,EKOIN.CO)