Jakarta , EKOIN.CO – Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) bersama tiga utusan Presiden Prabowo Subianto berangkat menuju Vatikan, Kamis (24/4/2025), untuk menghadiri pemakaman Paus Fransiskus yang akan digelar Sabtu (26/4/2025). Prosesi pemakaman akan dilaksanakan di alun-alun depan Basilika Santo Petrus, dihadiri pemimpin dunia dan ribuan umat Katolik.
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi menjelaskan, “Informasi terakhir kemungkinan beliau-beliau yang diutus Bapak Presiden Prabowo berangkat hari ini, karena memang diharapkan sebelum hari Sabtu sudah tiba di Roma.”
Delegasi Indonesia terdiri dari Jokowi, Wakil Menteri Keuangan Tommy Djiwandono, mantan Menteri ESDM Ignasius Jonan, serta Menteri Hak Asasi Manusia Natalius Pigai. Prasetyo menegaskan, kehadiran mereka sebagai bentuk penghormatan dan belasungkawa atas wafatnya pemimpin tertinggi Gereja Katolik tersebut.(Photo diambil dari TVRI News)