Manchester, Inggris, EKOIN.CO – Manchester City meraih kemenangan dramatis atas Crystal Palace dengan skor 5-2 dalam laga Liga Premier Inggris di Etihad Stadium ( 12/04 ). Tuan rumah sempat tertinggal dua gol di babak pertama sebelum bangkit dan mencetak lima gol balasan.
Pertandingan dimulai dengan kejutan saat Crystal Palace unggul cepat lewat gol Eberechi Eze pada menit ke-8. Operan sederhana Ismaila Sarr memungkinkan Eze mencetak gol dengan tenang ke sudut kiri gawang. Situasi makin sulit bagi City setelah Chris Richards menyundul bola dari tendangan sudut dan menggandakan keunggulan Palace di menit ke-21.
Namun, Manchester City tidak menyerah. Omar Marmoush memulai comeback dengan mencetak gol pertama timnya di menit ke-36. Momentum berubah total di babak kedua ketika Mateo Kovacic mencetak gol spektakuler dari luar kotak penalti pada menit ke-47. James McAtee dan Nico O’Reilly kemudian menutup pertandingan dengan dua gol tambahan, memastikan kemenangan besar 5-2 untuk City.
Kemenangan ini sangat berarti buat Manchester city pasalnya posisi klasemen liga premier inggris naik menjadi peringkat 4 klasemen menggeser Chelsea. ( Photo diambil dari Manchester evening news)