EKOIN.CO – Pertandingan kedelapan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia berlangsung sengit meski berakhir tanpa gol. Pada Selasa (25/3/2025) sore WIB, Stadion Saitama 2002 menyaksikan duel antara Jepang dan Arab Saudi yang berakhir imbang 0-0.
Jepang, yang sudah memastikan tiket ke Piala Dunia 2026, tetap bermain serius. Pelatih Hajime Moriyasu masih menurunkan skuad terbaiknya.
Sementara itu, Arab Saudi yang membutuhkan kemenangan untuk bersaing di posisi dua Grup C kesulitan menembus pertahanan Jepang.
Babak pertama didominasi Jepang dengan lima tembakan, meski hanya satu yang mengarah ke gawang. Sebaliknya, Arab Saudi hanya melepaskan satu tembakan tanpa akurasi. Babak kedua berjalan lebih ketat, tetapi skor tetap tak berubah hingga wasit meniup peluit panjang.
Hasil ini membuat Arab Saudi tertahan di posisi ketiga dengan 10 poin, sementara Jepang tetap kokoh di puncak klasemen.
(Photo diambil dari Tribunnews)